Freeport dan Monopoli Emas di Indonesia?
Freeport dan Monopoli Emas di Indonesia?
PT. Freeport Indonesia, merupakan perusahaan besar dalam bidang penambangan
tembaga, emas, dan perak di kawasan Mimika Papua. Perusahaan ini merupakan
afiliasi dari perusahaan tambang raksasa Amerika yaitu Freeport-McMoRan Copper
& Gold Inc. Awal pemerintahan Presiden Soeharto dengan diterbitkannya Undang
Undang Modal Asing (UU No.1 Tahun 1967) sebagai usaha memulihkan perekonomian,
menjadi pintu masuk Freeport untuk mencengkram sumber daya emas di Mimika,
Papua. Tercatat pada tahun 1967, Freeport dengan resmi mendapat izin untuk
melakukan usahanya di tanah Papua itu.
Permasalahan yang kali ini dibahas adalah benar atau tidaknya bahwa PT
Freeport Indonesia melakukan monopoli terhadap penambangan emas di Indonesia.
Sebelumnya, perlu diketahui bahwa potensi pertambangan emas di Indonesia
sangatlah luas, bukan hanya di kawasan di Papua saja. Potensi emas Indonesia
membentang dari Nangro Aceh Darussalam hingga Papua. Potensi ini bukan
baru-baru saja ditemukan, namun sudah jauh sebelum negara Indonesia berdaulat.
Tercatat bahwa para pendatang China telah menambang cebakan emas aluvial di
Kalimnatan pada abad ke-4. Masyarakat Sulawesi Utara dan Sumatera beserta
imigran Hindu yang datang juga sudah melakukan kegiatan penambangan di daerah
masing-masing. Hal ini menyebabkan bahwa arah berpikir pras pro toto
bahwa PT Freeport telah melakukan monopoli akan kekayaan Indonesia itu harus
dihindari.
1.
PT Aneka Tambang (persero) Tbk.
BUMN yang mulai aktif sejak
tahun 1994 ini memiliki fokus kegiatan eksplorasi, penambangan, pemurnian,
serta pemasaran berbagai jenis bahan galian seperti feronikel, bijih nikel
kadar rendah,bijih nikel kadar tinggi, emas, perak, dan bauksit. PT Aneka
Tambang sendiri merupakan merger dari berbagai perusahaan pemerintah yaitu Badan
Pimpinan Umum Perusahaan-Perusahaan Tambang Umum Negara, Perusahaan Negara Tambang Bauksit Indonesia, Perusahaan
Negara Tambang Emas Tjikotok, Perusahaan Negara Logam Mulia, PT Nickel Indonesia, Proyek Intan dan Proyek-proyek
Bapetamb. PT Aneka Tambang sendiri melakukan penambangan emas di Pongkor, Jawa
Barat, dan Cibaliung, Banten.
2.
PT Nusa Halmahera Mineral
PT Nusa Halmahera Mineral
merupakan salah satu perusahaan yang menjalankan kegiatannya dalam bidang
penambangan emas di daerah Gosowong, Halmahera Utara, Maluku Utara. Perusahaan
ini merupakan hasil dari joint venture antara persahaan Newcrast dan PT Aneka
Tambang pada tahun 1994.
3.
PT Merdeka Copper Gold
PT Merdeka Copper Gold merupakan merjer dari PT
Bumi Sukses Indo dan PT Damai Sukses Indo. Perusahaan ini melakukan kegiatan
penambangan emas di daerah Sumberagung, Pesangan, Banyuwangi mulai tahun 2012
4.
PT Sorikmas Mineral
PT Sorikmas merupakan salah satu perusahaan
tambang emas yang melakukan aktivasnya di Sumatera Utara sejak tahun 1998
5.
PT Gemala Borneo Utama
PT Gembala Borneo Utara merupakan salah satu
perusahaan tambang emas di Pulau Romang, Maluku Barat.
6.
PT Agincourt Resourcer
Mulai berdiri pada 24 Juli 2012, PT Agincort
Resourcer merupakan salah satu perusahaan tambang emas di daerah Tapanuli,
pantai barat provinsi Sumatera Utara.
7.
PT Anman Mineral
PT Anman Mineral merupakan bentuk baru dari PT
Newmount Nusa Tenggara. Perusahaan ini melakukan kegiatan penambangan emas di
daerah Sumbawa, Nusa Tenggara Barat.
8.
PT GAG Nickel
PT GAG Nickel merupakan satu dari 13 perusahaan yang diperbolehkan
melakukan aktivitas penambangan dengan sistem tambang terbuka di daerah kawasan
hutan lindung di Indonesia. Perusahaan ini melakukan kegiatannya di Distrik
Waigo barat Kepulauan, Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat.
Setelah melihat contoh-contoh perusahaan diatas yang menjalakan bidang
hampir serupa seperti halnya PT Freeport Indonesia di Mimika, dapat disimpulkan
bahwa PT Freeport Indonesia bukan merupakan contoh perusahaan monopoli di
Indonesia. Jika meninjau dari banyaknya perusahaan di pasar penambangan ini,
maka akan lebih tepat jika PT Freeport Indonesia merupakan salah satu
perusahaan didalam pasar ologipoli. Namun, melihat teknologi yang sudah
digunakan oleh PT Freeport Indonesia yang tergolong lebih maju daripada
perusahaan-perusahaan lain seperti beberapa conto diatas, maka dapat dikatakan
bahwa PT Freeport Indonesia merupakan Price Leaders dalam pasar penambangan
ini.
berkunjung,,salam kenal. by "karbon aktif"
ReplyDelete